2. Bagaimana cara kerja Push mail di Blackberry ??

1.                  Apa itu Push mail ??

Secara sederhana, push email adalah email yang seperti sms, diterima di perangkat tertentu secara instant tanpa melakukan send receive email, baik yang disetting secara berkala atau manual. Bagaimana cara kerjanya akan diterangkan kemudian.
Siapa pun pengguna email akan mudah memahami ini. Misalnya, kita mempunyai email yahoo.com atau cbn.net.id. Entah kita mengaksesnya dari handphone atau dari notebook, kita harus melakukan send/receive atau refresh untuk mengetahui apakah ada email baru yang masuk ke inbox kita. Jika selama 1 minggu kita tidak melakukan pemeriksaan ke inbox kita di server, kita tidak akan tahu apakah ada email baru atau tidak.
SMS lebih sederhana. SMS baru langsung masuk ke Handphone kita dan dengan demikian kita tahu bahwa seseorang baru saja mengirimkan sms, tanpa perlu melakukan send receive atau refresh inbox.
  
Cara kerja Push email bekerja ??

BlackBerry, di sisi lain, melakukan segala sesuatu PDA dapat melakukannya, dan itu syncs diri terus menerus melalui teknologi push. BlackBerry Enterprise Server atau perangkat lunak Desktop Redirector "mendorong," atau pengalihan, e-mail baru, update kalender, dokumen dan data lain langsung ke pengguna melalui Internet dan ponsel jaringan.
Pada dasarnya, email kita (inbox, task, calendar.contact, notes) terhubung dengan server. Server ini yang kita ganggu dengan send/receive tadi, atau refresh, agar mengirimkan dan menerima perubahan, baik yang terjadi di notebook/handphone atau di server itu sendiri. Proses ini namanya sinkronisasi. Masalahnya adalah, server ini pasif, tidak terus menerus hidup memantau perubahan.
Server blackberry sebaliknya. Servernya selalu hidup, terus menerus tersambung dengan perangkat blackberry di tangan kita. Begitu ada perubahan di server, misalnya ada email baru yang masuk ke inbox, seketika itu juga proses sinkronisasi dilakukan otomatis, email akan dikirimkan ke perangkat blackberry kita.
Harus jelas dimengerti bahwa perangkat blackberry atau notebook atau handphone kita bukan server, melainkan hanya klien. Email baru dikirimkan ke inbox di server kita, lalu server kita itu yang kemudian meneruskannya pada klien, dalam hal ini blackbery, notebook atau handphone kita. Pengguna blackberry dapat menikmati layanan itu, namun tidak gratis.
Untuk mereka yang ingin mencoba (sebelum memutuskan membeli blackberry) layanan push email, merasakan pengalaman pelayanan push email, tentu saja harus mencari apakah ada live server gratis yang menyediakan layanan ini.

0 komentar:

Posting Komentar